Nias Selatan (Prawiranews.com)- Wakil Bupati Nias Selatan Firman Giawa, SH., MH menerima kunjungan kerja Komandan Korem 023/Kawal Samudera Kolonel Inf. Lukman Hakim dan ibu beserta rombongan, dan disambut dengan penyematan baju adat oleh Wakil Bupati Nias Selatan bersama tokoh Adat, dan tokoh masyarakat di Desa adat Bawomataluo Kecamatan Fanayama
(Kamis, 13/07/2023).

Kedatangan Komandan Korem 023/KS beserta rombongan dalam rangka kunjungan kerja di Kabupaten Nias Selatan sebagai wilayah daerah binaan. Usai penyambutan sekaligus penyerahan cenderamata oleh Pemkab. Nias Selatan di Desa adat Bawomataluo, dilanjutkan dengan acara ramah tamah pada malam hari di Hall Wallo Green Telukdalam dan diterima oleh Bupati Nias Selatan Dr. Hilarius Duha, SH.,MH, bersama Wakil Bupati Firman Giawa, SH., MH, dan Anggota DPRD Nias Selatan, Ketua Pengadilan Negeri Gunungsitoli, Forkopimda Nias Selatan, Sekda Nias Selatan, Staf ahli, Asisten, dan sejumlah Kepala OPD, Kabag, Perwira TNI/Polri, dan Tokoh masyarakat.

Dalam sambutannya, Bupati Nias Selatan Hilarius Duha mengucapkan terimakasih atas kunjungan kerja Danrem 023/KS, dan berharap agar wilayah pulau terluar menjadi perhatian dalam pengamanan tertentu dan berkenan untuk dibentuk pos pengamanan.